Mengenal Istilah Korekan Pada Motor 2-Tak, Apa Sih Kelebihannya?

Isal - Kamis, 12 November 2020 | 18:40 WIB

Blok silinder Yamah RX-King buatan Jepang mempunyai kualitas liner yang bagus (Isal - )

Karena masih menggunakan tangan, bentuk korekan ternyata mempengaruhi performa.

"Makanya korekan beda tangan mekanik dengan mekanik lainnya hasilnya bisa beda meskipun ukuran korekannya sama," kata Achil yang sering menangani korekan buat Yamaha RX-King ini.

Mengutip dari Motorplus-Online.com, saat korek mesin 2-tak, posisi lubang bilas enggak boleh sejajar dengan lubang exhaust.

Posisi lubang bilas atau transfer port harus di atas dengan lubang exhaust.

Baca Juga: Bukan Cuma Sugesti, Ini Kelebihan Oli Samping Racing Pada Motor 2-Tak

Tujuannya agar gas bakar baru lebih maksimal mendorong gas bekas pembakaran.

"Kalau untuk kelebihannya, korekan ini tujuannya untuk mencapai tenaga yang lebih tinggi, biasanya khusus untuk balap saja," tuturnya.

Jadi secara sederhana korek atau korekan di mesin 2-tak itu adalah memperbesar dan menghaluskan lubang yang dilalui gas bakar agar proses mengalirnya lebih cepat Sob!