Contohnya, pada bagian sela-sela rangka motor ini sudah ditempeli karat, buat menghilangkannya bisa disemprot menggunakan electric contact cleaner, kemudian disikat menggunakan sikat kawat.
Beralih ke bagian kaki-kaki, pelek motor trail mini ini juga diketahui sudah karatan.
Langkah untuk membersihkannya bisa menggunakan cairan antikarat kemudian menyikatnya pakai sikat gigi.
Dalam video ini juga kita diperlihatkan bagaimana cara cepat merontokkan cat di bagian bak kopling bermodalkan pasir dan slang semprot.
Baca Juga: Yamaha RX125 Twin, Restorasi Dengan Livery Speed Block Ala Balap 70an!
Sebenarnya masih banyak langkah-langkah sederhana lainnya dalam merestorasi motor dalam video tersebut, tapi kalau dijelaskan semua bakal kepanjangan nih artikelnya.
Biar enggak kelamaan, langsung disimak aja nih sob video restorasi simpel Yamaha YZ50.