Selain Kembangkan Produksi dan Dealer, Gesits Ingin Luncurkan Model Baru, Ini Bocorannya!

Harun Rasyid - Rabu, 28 Oktober 2020 | 19:50 WIB

Ilustrasi motor listrik Gesits (Harun Rasyid - )

Baca Juga: Video GESITS Motor Listrik Buatan Indonesia, Test Ride Kelebihan dan Kekurangan Untuk Harian

Ia mengungkapkan, Gesits sudah menyiapkan model terbaru agar konsumennya memiliki banyak pilihan.

"Kami sudah menyiapkan Gesits model terbaru yang akan dijual tahun depan. Sebab, saat ini kami baru menjual satu model saja. Pengembangan model dan teknologi juga kami lakukan dengan Institut Teknologi Surabaya (ITS)," terang Tri.

Harun/GridOto.com
Motor listrik Gesits di dealer

Selain itu, penambahan model baru Gesits juga akan dibarengi dengan tipe dan fitur yang dibutuhkan konsumen.

"Penambahan fitur dan tipe ini sedang kami pikirkan terutama dari sisi harga, keperluan, serta regulasi yang sesuai dengan pemerintah. Jadi tahun depan mungkim kami akan meluncurkan lebih dari 1 model," tutup Tri.