Honda Vario 125 Lama Kembali Segar Dengan Gaya Simpel Elegan

Yuka Samudera - Senin, 12 Oktober 2020 | 12:11 WIB

Honda Vario 125 lama kembali segar ambil konsep sporty plus elegan. (Yuka Samudera - )

"Dikombinasikan dengan ban Corsa R46 ukuran 90/80 di depan, dan ban Maxxis Victra ukuran 100/80 di belakang," lanjutnya.

Yuka Samudera
Pakai pelek kepunyaan Honda Vario 150 LED versi 2018, direpaint warna Iridium.

Sedangkan untuk pengereman, Agnes tidak melakukan banyak ubahan di sektor ini, bagian kaliper dan master rem masih menggunakan bawaannya. Hanya piringan cakram depan bawaan yang diganti dengan PSM ukuran 220mm.

Ternyata tidak hanya main di tampilan saja, Honda Vario 125 lama milik Agnes ini pun turut bermain di sektor mesin sob.

Yang menarik, 'daleman' mesin di Vario miliknya ini sudah berganti dengan kepunyaan Honda PCX Vietnam yang berkubikasi 153cc!

Yuka Samudera
Sudah upgrade di bagian mesin dan CVT, menjadi 153cc!

"Bagian mesin juga saya upgrade, blok mesin dan headnya ini saya pakai Honda PCX Vietnam. Efeknya ya mesin di Vario saya ini sekarang bengkak menjadi 153cc mas, bukan 125cc lagi deh hehe," tukas Agnes.

"Plus ada perombakan lain seperti porting polish, CVT full custom, noken as custom, dan lain-lain," tambahnya.

Hal spesial lain ada di bagian piranti gas buangnya juga nih, terlihat keren dan unik karena memakai knalpot Arrow Reflex sob, wah lumayan hedon juga nih!

Yuka Samudera
Pakai knalpot Arrow Reflex.

Tidak lupa bagian peredam kejut turut diupgrade oleh Agnes, penggunaan sokbreker Ohlins menjadi pilihannya di sektor ini.

Yuka Samudera
Sokbreker Ohlins di Honda Vario 125 lama.

Sisanya, penggunaan jok custom garapan Amet Seat menjadi pilihan Agnes untuk semakin mempermanis modifikasi di Honda Vario 125 lama miliknya ini.