Baca Juga: Franco Morbidelli Tak Pakai Motor Spek Pabrikan di MotoGP 2021, Ini Alasan Yamaha
Akhirnya, pembalap bernomor 12 ini tak bisa memperbaiki catatan waktunya agar bisa start di posisi terdepan.
"Start dari posisi ke-11 bukanlah sesuatu yang saya harapkan, tapi itulah yang sudah saya raih," katanya.
Terlepas dari kekecewaaanya, Morbidelli menuturkan bahwa dirinya tetap akan berusaha semaksimal mungkin saat melakoni laga MotoGP Prancis 2020.
"Kami akan tetap berusaha tampil sebaik mungkin. Saya punya ritme yang bagus. Jadi lihat saja saat laga di akhir pekan ini," tutup pembalap bernomor 12 itu.