Visor yang diaplikasikan Darren ke motornya ini keluaran dari Kabon parts sob, doi memasang visor ini di Layz Motor.
Jika diperhatikan, bentuk visor Kabon ini pun terlihat lebih sporty dengan lekukan yang lebih terlihat aerodinamis.
"Visor Kabon ini menurut saya lebih aerodinamis bentuknya, enggak kaku seperti visor bawaan. Juga agak sedikit lebih tinggi dan membulat di bagian bibir atasnya," ucap Darren.
"Yang menjadi nilai plus juga adalah warna mikanya yang sudah smoked, ini membantu banget buat pemilik ZX-25R standar yang warna mikanya masih bening alias clear, dan kepengen mempermanis bagian muka depan di motor ini," lanjutnya.
Dapat lagi nih alternatif modifikasi tipis-tipis bagi para pengguna ZX-25R khususnya tipe standar!
Layz Motor, Instagram: @layzmotor, 0811-189-6686