Untuk mengetahui sil sudah rusak atau belum bisa dilihat saat melakukan pembongkaran sistem AC mobil.
Kalau bentuk sil O ring sudah pipih dan saat dipegang sudah tidak lentur seperti layaknya sil O ring baru berarti sudah bisa dikatakan rusak.
Baca Juga: Ini Dampak Isi Oli Kompresor AC Mobil di Atas Volume Standar
"Karena sil O ring ini tidak mampu menahan tekanan maka ada kebocoran halus dari sil O ring ini sehingga menyebabkan freon perlahan-lahan akan habis," sebutnya.
Mau enggak mau harus diganti dengan sil O ring baru dengan ukuran yang harus sama.
"Ganti sil O ring wajib sama baik ukuran maupun ketebalannya, kalau terlalu tipis pasti akan bocor lagi, kalau terlalu tebal pasti tidak akan masuk ke sambungan," tutup Adi.