Meski terbilang mudah, Oddo mengungkapkan, perbaikan door trim bisa memakan waktu yang lama.
Baca Juga: Seken Keren: Volvo V70 Generasi Pertama, Station Wagon Murah Yang Kini Dijual Rp 50 Jutaan!
"Perbaikan interior ini termasuk pekerjaan seni, enggak terlalu sulit cuma perlu hati-hati agar presisi dan enggak bisa buru-buru. Prosesnya bisa makan waktu 2 minggu sampai 3 minggu," ucapnya.
Sebagai gambaran, Oddo menerangkan, berapa biaya yang dikeluarkan pemilik Volvo V70 yang bermasalah di bagian door trim.
"Biaya perbaikan door trim tergantung material yang digunakan, door trim ini kan punya tiga bagian lapisan, nah ini bagian ini yang sering pada lepas," jelasnya.
"Biaya perbaikan door trim Volvo V70, kalau sekadar merapikan saja tanpa ganti lapisan, kena biaya sekitar Rp 250 ribu sampai Rp 350 ribu per pintunya," sambung Oddo.
Baca Juga: Seken Keren: Calon Konsumen Wajib Tahu, Ini Kelebihan Volvo V70 Menurut Bengkel Spesialis
Kalau begitu, sebaiknya lebih teliti mengecek bagian interior Volvo V70 incaran ya sob.