Kenalan Sama Hyosung ST 700i, 'Hampir-Davidson' Asal Korea Selatan yang Sudah Pakai Mesin V-Twin

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 20 September 2020 | 16:50 WIB

Kenalan dulu nih sama 'Hampir-Davidson' bermesin V-Twin buatan pabrikan Korea Selatan bernama Hyosung ST 700i. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Cukup banyak pabrikan selain Harley-Davidson yang memproduksi motor gede (moge) bergaya cruiser dan choper, yang seringkali diplesetkan menjadi 'Hampir-Davidson'.

Salah satunya cruiser pabrikan asal Korea Selatan, Hyosung ST 700i yang dilucurkan pada 2011 silam.

Melihat keseluruhan tampilannya, 'Hampir-Davidson' buatan Hyosung ini terlihat memiliki bodi padat dan kekar.

Dimensi Hyosung ST 700i juga terbilang cukup besar dengan panjang 2.470 mm, lebar 960 mm dan tinggi 1.135 mm.

Baca Juga: Hyosung Aquila GV300, Motor 'Hampir-Davidson' dari Korea Selatan, Mesinnya Sudah V-Twin Nih!

Urusan dapur pacu, Hyosung membekali ST 700i dengan mesin V-Twin berkubikasi 680 cc.

Enggak seperti Harley-Davidson yang kebanyakan masih berpendingin udara, moge pabrikan Korea Selatan ini sudah berpendingin cairan.

Motorline.cc
Hyosung ST 700i

Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi 6-percepatan dan sistem penggerak belt drive yang menyalurkan tenaganya ke roda belakang.

Output tenaganya cukup mantap, mesin V-Twin Hyosung ST 700i ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 63 dk pada 8.250 rpm dan torsi 58 Nm pada 7.500 rpm.

Baca Juga: Mulai Keeway, Leonart, Hingga Hyosung, Ini Pilihan 'Hampir-Davidson' Termurah Rp 9 Jutaan

Untuk sistem peredam kejutnya, pada bagian depan ada suspensi teleskopik berukuran 41 mm dengan pelek ukuran 16 inci.

Sedangkan untuk bagian belakang ada suspensi ganda yang bisa diatur dengan pelek berukuran 15 inci.

Sistem pengeremannya sudah menggunakan rem cakram dengan kaliper dua piston di bagian depan dan rem cakram kaliper satu piston untuk bagian belakang.

Kemudian panel instrumennya menggunakan gabungan antara digital dan analog yang terpasang di atas tangki bensin berkapasitas 17 liter.

Baca Juga: Kenalan Sama Yamaha XS250 Special, Hampir-Davidson Asal Jepang Bermesin 2-Silinder

Perlu diketahui, 'Hampir-Davidson' buatan Hyosung ini hadir dalam dua varian, yakni standar dan Deluxe yang baru dirilis pada 2013.

Perbedaan yang paling terlihat dari Hyosung ST 700i varian Deluxe yakni adanya tambahan windshield berukuran cukup besar di bagian depan.

Motorcyclespecs.co.za
Hyosung ST 700i Deluxe

Lalu ada tambahan lain berupa sandaran punggung serta dua buah box yang berada di bagian belakang.

Hanya saja Hyosung ST 700i tidak bertahan lama di pasar, mengingat produksinya dihentikan pada 2016 silam.