Perbandingan Biaya Oplas Muka Fortuner Jadi Legender, Alphard Jadi Lexus LM hingga Espass Jadi VW Kombi

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 17 September 2020 | 12:45 WIB

Modifikasi mobil dengan body conversion ke mobil lainnya (Ivan Casagrande Momot - )

Ketiga ialah oplas tampilan Daihatsu Espass manual 1996 menjadi VW Kombi milik Ariadityash dari Gunung Batu, Lembang, Bandung.

Modifikasi Daihatsu Espass jadi VW Kombi memang cukup memungkinkan karena bentuknya yang membulat dan juga pintu geser yang dimiliki sama dengan Kombi.

"Untuk muka depan (Espass) sudah dibuang dan dibuat dengan plat tebal custom, kita mall dan bentuk sesuai keinginan dengan lampu depan pakai lampu VW Kombi," kata Ari sapaan akrab Ariadityash.

Ariadityash
Modifikasi Daihatsu Espass dari Bandung jadi bertampang VW Kombi
Ditambah beberapa penyesuaian seperti mengaplikasi lampu sein Jimny di atas lampu utama, kisi-kisi angin custom, topi pada kaca depan. Sampai bumper custom depan, sisi dan belakang pakai bahan plat.

Untuk bagian belakang memang cukup dibikin simpel dengan meratakan pintu bagasi, memindah dudukan plat nomer serta mengganti stoplamp. Juga esktra lampu rem lagi di kaca belakang. Plus aksesri roof rack unik dan pelek yang dibubuhi moon dop krom.

Sebagai finishing, Ari memilih melabur bodi Espas miliknya dua warna yakni putih pada bodi atas dan tosca pada bagian bawah bodi agar lebih klasik.

Ariadityash
Proporsi apik Daihatsu Espass pakai kelir two tone
Proses pengerjaan modifikasi Daihatsu Espass bertampang VW Kombi ini memang enggak plug and play alias custom. Hingga memerlukan waktu 4 bulan digarap oleh 3-4 orang

"Kisaran biaya (modif) dari awal sampai sekarang Rp 50-60 jutaan karena project Espass ini masih berlanjut," kata Ari membocorkan budget yang sudah dikeluarkan untuk bikin Espass ala VW Kombi ini.