"Semuanya sudah pakai LED, yang unik itu lampu sen-nya, sudah mengadopsi sistem running sign lamp. Jadi lebih terkesan mewah dan futuristik banget," tukas Ihsan.
Yang bikin makin keren adalah mika stoplamp JPA ini, sudah berkelir smoke yang bakal menambah kesan sporty di area buritan Yamaha All New NMAX ini sob.
"Kaca mikanya sudah smoke, namun enggak menghalangi pancaran sinar lampu LED utamanya. Jadi masih aman jika dipakai di siang hari, plus menambah aura sporty di bagian belakang motor ini," ucap Ihsan.
Stoplamp JPA 3 in 1 ini sudah plug n play ke Yamaha NMAX baru, jadi sobat tidak perlu penyesuaian kelistrikan.
"Tinggal pasang saja mas. Soket-soketnya juga sudah kompatibel dengan soket bawaan Yamaha All New NMAX ini. Tinggal buka bodi belakang saja, lalu pasang deh stoplamp JPA ini," tukasnya.
"Harganya Rp 1,250 juta saja, sudah tinggal pasang ke Yamaha All New NMAX," lanjut Ihsan.
IHSAN MOTOSHOP, Instagram: @ihsanmotoshop, Kavling DKI Blok B1 No.34, Jl. Taman Malaka Selatan No.RT.3, RT.3/RW.9, Pd. Klp., Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, 08989107358