Baca Juga: Tertarik Beli Toyota Corolla Cross Secara Kredit? Segini Angsurannya Untuk Varian Bensin dan Hybrid
Unit yang digunakan dalam acara launching saja hanya ada satu varian yakni tipe hybrid.
Padahal Toyota Corolla Cross hadir dengan dua varian, selain hybrid ada mesin bensin 1.800 cc.
"Itu karena jumlah unit masih sangat terbatas," terangnya.
Tak heran pemesan Toyota Corolla Cross di Solo pun mau tak mau harus indent terlebih dahulu.
"Kurang lebih 2-3 bulan indentnya," terang Branch Manager Toyota Nasmoco Ring Road itu.
Untuk harganya, Corolla Cross di Solo dengan mesin bensin 1.800 cc harganya Rp 465,8 juta on the road Jawa Tengah dan DIY.
Sedangkan untuk Corolla Cross hybrid harganya Rp 505,5 juta.