Rusak Parah Sampai Pengemudi Meninggal Dunia, Intip Spesifikasi MINI Cooper S Countryman yang Menabrak Tiang Beton MRT

Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 13 Agustus 2020 | 20:05 WIB

kondisi MINI Cooper S Countryman yang menabrak tiang beton MRT di Jaksel, ini spesifikasi mobilnya (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Baca Juga: Mini Cooper S Countryman Penyok Tabrak Tiang Beton MRT di Jaksel, Ternyata Nomornya Belum Terdaftar

Urusan jantung pacu, MINI Cooper S Countryman ini menggunakan mesin BMW B48 berkapasitas  1.998 cc, 4 silinder segaris dengan Double VANOS, Valvetronic dan Twin-Scroll Turbocharger. 

Mesin tersebut diklaim memiliki tenaga sebesar 192 dk pada 5.000 rpm dan torsi maksimal 280 Nm pada 1.350 rpm - 4.600 rpm.

mini.co.id
penampakan MINI Cooper S Countryman

Akselerasi 0-100 km/jam diklaim bisa diselesaikan dalam waktu 7,6 detik, sedangkan kecepatan tertingginya bisa mencapai 225 km/jam.

Mengutip dari halaman mini.co.id, saat ini MINI Cooper S Countryman dibanderol Rp 949 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Baca Juga: Tak Lagi Imut, MINI Cooper Klasik Dibikin Gahar Ekspos Mesin Sangar

Uniknya, kalian bisa mengkostumisasi bagian interior dan eksterior terlebih dahulu di MINI Configurator sebelum membelinya.

Enggak cuma itu, fitur-fiturnya juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.