GridOto.com - Mengganti oli wajib hukumnya supaya performa kendaraan bisa terjaga, tak terkecuali pada motor balap.
Bedanya, penggantian oli di motor balap lebih kompleks dibandingkan motor harian.
Kalau kalian penasaran bagaimana langkah-langkahnya, video yang diunggah saluran YouTube Red Bull Motorsports ini bisa disimak.
Dalam tayangan berdurasi enam menit tersebut, kita diberi tahu bagaimana caranya melakukan penggantian oli di motor balap KTM 250 cc yang berlaga di Red Bull Rookies Cup.
Baca Juga: Menang di MotoGP Ceko 2020, KTM Harus Sungkem Kepada Sosok Ini
Sebagai informasi, para pembalap MotoGP sekelas Brad Binder, Miguel Oliveira, sampai Johann Zarco merupakan jebolan Red Bull Rookies Cup.
Kalau misalnya motor harian melakukan penggantian oli tiap 5.000 km atau lebih, pada motor balap KTM 250 ini penggantian oli dilakukan tiap motor habis digeber di sirkuit sob.
Baik itu setelah latihan, kualifikasi, atupun habis balapan.
Langkah pertama yang dilakukan dalam penggantian oli motor balap adalah melepas fairingnya terlebih dahulu.
Selanjutnya, tatakan disiapkan di bawah mesin lalu buka keran oli dan diambil juga filternya untuk dibersihkan.
Baca Juga: Menang untuk Pertama Kali di MotoGP, Ini Lho Kepanjangan dari KTM!
Oli yang tersimpan di dalam mesin motor balap tersebut sebanyak 750 cc, uniknya pelumas yang sudah dikeluarkan tersebut masih bisa didaur ulang.
Setelah oli lama terbuang dan baut kerannya terpasang kembali, mesin sudah bisa diisi oli yang baru.
Terakhir jangan lupa tutup kembali mesin dan pasang lagi fairingnya, motor sudah siap digeber.
Kalau diperhatikan, meski terlihat lebih ribet, penggantian oli pada motor balap tersebut dilakukan agar para pembalap bisa mendapatkan performa maksimal dan keselamatan yang terjamin.
Udah penasaran gimana penggantian oli di motor balap, bisa disimak nih videonya: