"Banyak hal positif yang bisa saya ambil hari ini, semoga pada race 2 besok (Minggu) berlanjut," ujar Sean usai finish di urutan 15.
Kondisi balapan pada race 1 F2 Inggris ini juga tidak mudah, banyak pembalap melorot posisinya karena ban cepat aus.
Baca Juga: Hasil Lomba Race 1 F2 Stiria: Menghindari Tabrakan, Sean Gelael Dapat Point Pertama
Hasil lomba race 1 selama 29 lap ini, dimenangkan pembalap tim Hitech, Nikita Mazepin diikuti Guanyu Zhou dan Yuki Tsunoda (Carlin).
Masih ada kesempatan bagi Sean untuk tampil lebih baik pada race 2 hari ini, Minggu (2/8) pukul 16.10 WIB dan bisa disaksikan langsung via livestreaming di www.sean-gelael.com.