4. Terdengar beberapa kali bunyi ‘klik’ yang cepat ketika kunci diputar
Ini merupakan pertanda lain dari aki yang tegangannya lemah.
Solenoid aktif, namun tidak ada cukup tenaga untuk membuatnya tetap aktif.
Periksa sambungan kabelnya atau ganti aki dengan yang baru.
(Baca Juga: Jangan Tunggu Mogok, Berikut 8 Langkah Perawatan Rutin Aki Mobil)
5. Mesin ikut berputar, namun putarannya lambat dan tidak mau menyala
Ini merupakan tanda listrik yang mengalir lemah atau starter motor yang bermasalah.
Jika ini terjadi lebih sering pada saat kondisi sedang panas, maka kemungkinan besar masalah ada pada starter motor, namun jika kondisi dingin, maka masalah bisa datang baik dari baterai atau starter motor.
Kemungkinan lain adalah adanya sesuatu yang mengganjal putaran mesin, penggunaan oli yang tidak sesuai, atau masalah timing mesin yang tidak tepat.
6. Starter motor berputar, namun mesin tidak ikut berjalan
Jika kalian mendengar suara putaran yang cepat, maka itu pertanda ada sesuatu yang rusak pada starter sehingga tidak dapat tersambung ke mesin.
Biasanya masalah ini memerlukan penggantian starter dengan yang baru.