Sebagai contoh pada bagian noken as atau kruk as yang bisa menjadi aus karena gesekan yang tinggi.
"Hanya karena air saja gesekan noken as dan komponen klep menjadi tinggi dan bisa membuat keausan dan menyebabkan mesin berisik," bebernya.
Baca Juga: Mitos Kocok Botol Oli Mesin Biar Aditif Tercampur, Ini Penjelasannya
Pun demikian dengan kruk as dan metal duduk yang juga bisa aus karena pelumasan yang terganggu.
Kruk as bisa rusak dan metal duduk sudah pasti diganti dengan yang baru.
"Kalau didiamkan lama tidak hanya mengganggu pelumasan, tapi juga bisa menyebabkan karat komponen mesin," tutup Agus.