Selain itu, saat hujan jalan rusak itu digenangi air dan sangat berbahaya bagi pengendara.
"Sudah banyak yang jatuh, lubang dalam banget. Kalau hujan kan enggak ketahuan kalau dalam, makanya sampai jatuh," tuturnya.
Ia berharap, Pemkot Bekasi segera melakukan perbaikan secara permanen Jalan I Gusti Ngurah Rai.
Ruas jalan itu merupakan akses utama menuju wilayah Jakarta bagi warga Bekasi yang bekerja di Ibukota selain ruas Jalan Kalimalang dan Jalan Sultan Agung.
"Ini jalan utama warga Bekasi yang mau ke wilayah Klender, Jakarta Timur sampai ke Jatinegara. Jalan ramai dilalui kendaraan, semoga segera diperbaiki" tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "VIDEO: Sudah Satu Tahun, Jalan Rusak di I Gusti Ngurah Rai Bekasi Menuju Jakarta Tidak Diperbaiki,"