Cardo Packtalk Slim, Intercom Helm Berfitur Lengkap Dengan Harga Kompetitif

Uje - Senin, 20 Juli 2020 | 14:40 WIB

Cardo Packtalk Slim (Uje - )

Cardosystems.com
Ilustrasi Packtalk slim terpasang di helm

"Sisanya dari segi fitur seperti umur baterai, rider yang tersambung hingga kualitas speaker semuanya sama," lanjutnya lagi.

"Hanya saja kalau Packtalk Slim ini dia kalau menempel di helm tidak bisa dilepas sembarangan, jadi untuk mengisi baterai helm harus dekat ke charger," ungkapnya.

Sebagai tambahan informasi, Packtalk Bold dan Slim ini bisa tersambung hingga 15 pengguna dalam satu rombongan disaat yang bersamaan.

Selain itu bisa juga tersambung ke smartphone untuk melakukan atau menerima panggilan, juga untuk mendengarkan musik atau menjalankan GPS.

Baca Juga: Audio Kit Cardo Packtalk Bold, Solusi Tanpa Ribet Bongkar Pasang Speaker

Baik tipe Packtalk Bold maupun slim juga sudah waterproof sehingga aman saat dipakai riding hujan-hujanan.

Speaker dari JBL juga menjamin suara yang jelas saat digunakan dan tidak bising.

Ada juga fitur Automatic Volume, Smart Audio Mixing dan Audio Sharing yang bisa membuat pengalaman riding menggunakan intercom kalian lebih menyenangkan.