Sebuah Minibus Terbakar di Denpasar, Kenali Apa Saja Penyebab Kebakaran pada Mobil

Dwi Wahyu R.,Laili Rizqiani - Jumat, 10 Juli 2020 | 17:50 WIB

Sebuah mobil minibus terbakar di pinggir Jalan Kusuma Bangsa VI, Pemecutan Kaja, Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali, pada Jumat (10/7/2020) dini hari. (Dwi Wahyu R.,Laili Rizqiani - )

3. Terminal Aki Longgar


Terminal aki yang kendur atau longgar bisa memicu terjadinya hubungan pendek atau korsleting dan akhirnya menimbulkan percikan api pada kendaraan.

"Dari percikan api tersebut kemudian membakar kabel, dimana pembungkusnya menggunakan material yang mudah terbakar, sehingga timbul api yang bisa membuat mobil terbakar,” terang Iwan.

4. Lampu Bohlam Tidak sesuai standar

Penggantian lampu bohlam dengan watt yang tidak sesuai standar bisa memicu kebakaran pada mobil, oleh sebab itu sebaiknya selalu memakai lampu yang dianjurkan oleh pabrikan.

Baca Juga: Awas! Kebiasaan Sepele Ini Justru Bikin Waterspot Pada Body Motor

Menurut Iwan, bohlam dengan watt besar permukaannya cenderung lebih panas, kemudian bohlam tersebut menempel ke mika lampu dan membuatnya meleleh, yang akhirnya bisa terbakar.

5. Faktor Eksternal

Faktor eksternal berasal bukan dari kendaraan itu sendiri, misalnya saja saat terpaksa memarkir mobil dekat bak sampah dan sampah sedang dibakar sehingga sampah yang sedang dibakar terhempas ke mobil dan menyebabkan kebakaran.

Meski jarang terjadi tapi faktor ini mungkin saja menyebabkan terjadinya kebakaran.

Faktor lainnya yakni seperti Faktor lainnya, seperti lupa menutup atau kurang mengencangkan tutup tangki bensin setelah mengisi BBM.

Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Sebuah Mobil Minibus Terbakar di Pemecutan Kaja Denpasar,