Namun saat masuk ke interior, sebagian besar part-part yang digunakan masih menggunakan bawaan pabrik.
Contohnya setir, dasbor, kisi-kisi AC, sampai panel instrumen yang masih standar.
Sementar bagian yang sudah mendapatkan ubahan adalah bagian plafon, doortrim dan penambahan jam digital pada dasbor tengah.
Baca Juga: Banyak Diburu Penghobi, Bikin Harga Suzuki Katana 'Gelap', Kisarannya Mulai Rp 35 Jutaan
Bagian dapur pacu juga terlihat standar, hanya terlihat penggantian filter udara yang kini menggunakan model open air filter.
Setelah ditelusuri, Suzuki Katana yang baru dibeli Narji merupakan varian GX 4x2 dengan mesin berkapasitas 970 cc.
Penasaran gimana penampakan Suzuki Katana yang baru diboyong sama Narji? Berikut videonya.