Ineos Perkenalkan Desain Grenadier, Rival Land Rover Defender yang Bakal 'Disiksa' Sejauh 1,8 Juta Kilometer

Harun Rasyid - Rabu, 1 Juli 2020 | 19:50 WIB

Ineos Grenadier (Harun Rasyid - )

Setelah produksi Ineos Grenadier dimulai pada akhir 2021, pengiriman pertama akan diawali di Inggris dan benua Eropa.

Kemudian untuk pasar global baru akan menyusul beberapa bulan berikutnya.

Jika dilihat secara keseluruhan, bentuk Ineos Grenadier yang mengotak memang sekilas mirip Land Rover Defender klasik.

Selain itu bagi yang suka menjelajah, bagian atap Grenadier juga sudah ada roof rail yang bisa dimanfaatkan untuk mengangkut barang tanpa perlu memasang roof rack tambahan.

Lalu, garis hitam di bagian pintu dan di bawah kaca baris ketiga bukan sekadar pemanis bagian eksterior saja.

Baca Juga: Jaguar Land Rover R Bakal Kembangkan Mobil Hidrogen, Gandeng Tiga Perusahaan Asal Inggris Ini

Karena garis tersebut dinamakan 'Utility Rails' yang berguna sebagai rel dudukan, lampu eksternal saat pergi camping atau aktivitas outdoor di malam hari.

Istimewa
Ineos Grenadier juga bakal ada versi double cabin

Pada bagian belakang, komposisi dua pintu memisah dapat memudahkan pengguna mengambil atau menaruh peralatan maupun barang bawaan.

Ineos Grenadier juga diperkenalkan versi double cabin, demi melengkapi pilihan kebutuhan konsumennya.