Pengerjaan Jalan Raya Cerme Gresik Masih Belum Jelas, Kotraktor Ogah Gunakan Sistem Buka Tutup

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 22 Juni 2020 | 12:40 WIB

Belum terlihat ada proses pengerjaan di Jalan Raya Cerme, Gresik, Jawa Timur, Minggu (21/06/2020). (Ruditya Yogi Wardana - )

Selain itu hasil pengecoran juga tidak akan maksimal apabila terkena getaran dari kendaraan besar yang melintasi jalan tersebut.

"Pengerjaan yang semula tiga bulan bisa memakan waktu lebih lama sampai enam bulan," jelas Hero.

Opsi penutupan total Jalan Raya Cerme sudah dianggap pas untuk pegerjaan perbaikan jalur sepanjang 1 km tersebut.

Sementara itu, jalan alternatif bagi pengendara roda dua masih belum 100 persen siap.

Baca Juga: Naik Motor Sering Lewati Jalan Rusak? Ini 6 Bagian yang Wajib Diperiksa dari Motormu

Faktor kualitas jalan hingga keselamatan jalan alternatif ini dinilai belum memadai, seperti tak adanya palang pintu dan penjaga di perlintasan kereta api.

Camat Cerme, Suyono menerangkan kondisi jalan alternatif yang melintasi Desa Semampir sampai Desa Padeg belum siap dan saat ini masih dikebut pengerjaannya.

"Saya belum tahu kapan selesainya, karena yang mengerjakan dari BBPJN," terang Suyono.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Perbaikian Jalan Raya Cerme Gresik Belum Jelas, Alasan Kontraktor Enggan Pakai Sistem Buka Tutup