"Dengan bangkitnya sektor pariwisata, pihak penyedia transportasi juga sudah mempersiapkan untuk menerapkan protokol kesehatan saat melakukan perjalanan," terangnya.
Sementara itu, salah seorang supir bus Margo Mulyo Endang Suwartiningsih, mengaku cukup gembira karena bisa kembali beraktivitas seperti sediakala.
"Akhirnya bisa jalan lagi, dan konvoi kali ini adalah ungkapan kegembiraan kita dalam menyambut New Normal," jelasnya.
Baca Juga: Pasang Tali Evakuasi di Motor Trail, Penting Untuk Kondisi Darurat
Ia menjelaskan jika dalam konvoi ini bus akan dinaiki oleh masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan.
Para penumpang yang masuk ke dalam bus wajib menggunakan masker dan hand sanitizer, lalu saat di dalam bus jarak antar penumpang sudah diatur agar tidak berdekatan.
Dalam pemberangkatan kegiatan konvoi tersebut turut hadir pula Bupati Pekalongan Asip Kholbihi.
Asip Kholbihi menerangkan jika masyarakat tidak perlu khawatir untuk melakukan perjalanan luar kota dengan menggunakan transportasi bus pariwisata.
Baca Juga: Masih Dibatasi, Kapan Kapasitas Bus Mulai Kembali Normal? Ini Jawaban Kemenhub
Terutama warga kabupaten Pekalongan yang sering melakukan ziarah sampai luar kota.
"Yang terpenting adalah bersama-sama menjaga kebersihan diri, dan pihak penyedia transportasi harus menyediakan hand sanitizer," terangnya.
Selain itu para penumpang juga wajib mengenakan masker serta menjaga jarak.
Dengan adanya kegiatan ini, Asip berharap tatanan kehidupan baru bisa kembali seperti biasa dan roda perekonomian kembali normal.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Senangnya Para Sopir Sambut New Normal, Puluhan Bus Konvoi Keliling Jalur Pantura