Subframe juga dipangkas agar memberi ruang untuk exhaust system Akrapovic full titanium tersebut bisa berada di bawahnya.
Baca Juga: Ducati Road 350 Jadi Scrambler Tapi Kok Badannya Kelihatan Cungkring
Selain itu, mesinnya juga diberi oil cooler dan radiator Febur untuk meningkatkan performanya yang dalam keadaan standar saja mampu menghasilkan tenaga 186hp.
Tanpa adanya fairing, untuk mengisi bagian depan dipasang number plate yang berfungsi untuk sedikit menutupi air intake dan panel instrumennya.
Lalu untuk memberikan kesan kokoh, bodi-bodi serat karbon tersebut diberi kelir silver agar terlihat seperti metal.
Berkat diet ketat yang dilakukan oleh RSD, Ducati 1199 Superleggera ini sekarang punya bobot sekitar 152,8 kg yang semula sekitar 166 kg.