Tim Ferrari Pakai Mesin Baru yang Lebih Bertenaga pada Seri Pertama F1 2020, Tambah Berapa Dk?

Fendi - Selasa, 16 Juni 2020 | 16:00 WIB

Mobil Ferrari SF1000 dinilai kurang cepat selama tes pramusim F1 2020 di Barcelona (Fendi - )

Laporan itu menambahkan: “SF1000 telah menunjukkan sejumlah kemajuan, tetapi di Austria tidak akan ada semua modifikasi, terutama aerodinamika, sehingga diperkirakan mereka masih akan menjadi urutan ketiga dalam urusan tenaga, tetapi lebih dekat ke Mercedes.”

“Ada kenaikan dua atau tiga per sepuluh detik tiap lap,” ungkap laporan tadi.

Baca Juga: Balap F1 2020 Ditunda, Tim Ferrari Desain Ulang Mobil Ferrari SF1000?

“Ada kemungkinan modifikasi aerodinamika pada bagian depan SF1000 akan terlihat kemudian, karena waktu yang tersedia untuk memproduksi komponen karbon baru tidak cukup sejak tanggal pembukaan (pabrik) kembali,” sebutnya.

"Protokol keamanan yang ketat tentu tidak memfasilitasi kolaborasi dengan pemasok," pungkas laporan itu.

Jadi enggak sabar nih menunggu sepak terjang Ferrari SF1000 pada putaran pertama F1 2020 di Red Bull Ring, Austria.