Moncong Kijang Innova Ringsek Akibat Kecelakaan Beruntun di Tol Jagorawi, Penyebabnya Tidak Bisa Disepelekan

Muhammad Mavellyno Vedhitya,Dia Saputra - Selasa, 16 Juni 2020 | 13:05 WIB

Kijang Innova sampai Honda Jazz saling tubruk di tol (Muhammad Mavellyno Vedhitya,Dia Saputra - )

Akibat kecelakaan beruntun itu, dua unit mobil mengalami kerusakan cukup parah.

Ipda Dadang menjelaskan jika tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan beruntun ini.

"Untuk penyebab kecelakaan diduga kurang hati-hati dan tidak memperhatikan jarak aman antar kendaraan," jelasnya.

Baca Juga: Toyota Kijang Innova Tertusuk Pembatas Jalan Sampai Tembus Kabin di Tol Sumo, Satu Penumpang Meninggal Dunia

Jika berbicara soal jarak aman antar kendaraan, hal tersebut memang harus diperhatikan oleh setiap pengguna jalan.

Hal tersebut seperti yang disampaikan Jusri Pulubuhu, Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) kepada GridOto beberapa waktu lalu.

"Pasalnya jika mepet dengan kendaraan yang berada di depan, jarak pandang kita jadi kecil. Akibatnya, kita tidak bisa mengantisipasi rintangan apa yang ada di depan," jelasnya.

Baca Juga: Bantuan Toyota untuk Penanganan Covid-19 Masih Terus Mengalir, Kijang Innova Ambulans dan Masker Kembali Didonasikan