Benelli BN600 Pilih Gaya Japstyle, Buntut Langsung Kena Pangkas

Fariz Ibrahim,Fedrick Wahyu - Rabu, 10 Juni 2020 | 20:50 WIB

Benelli BN600 Mesin 4 Silinder, Rela Dipotong, Sok Belakang Jadi Dua (Fariz Ibrahim,Fedrick Wahyu - )

“Lekukan visor dibuat sealur dengan bodi jadi lebih enak dilihat. Karena tadinya sport naked dengan setang rendah, sekarang pakai fatbar ditambah raiser, jadi lebih tinggi dan santai posisinya, supaya gak mentok perut juga nih, hahaa…” tambahnya.

Baca Juga: Benelli 'Biru' PE250 Spring Legacy Tampil Ala Bobber, Pakai Springer!

Menyempurnakan bodywork, bodi-bodinya diberi kelir baru yang diserahkan ke JDM Project di Pangkalan Jati, Jaktim.

Fariz/Otomotifnet
Setang tinggi Benelli BN600 menggunakan model fatbar dan tambah raiser

“Karena profesi Om Boni adalah sopir pesawat alias pilot, maka kepikiran bikin konsep Benelli 600 Air Force One," jelas Joddy, owner JDM Project.

"Sehingga dikasih lambang Air Force One di tangki dengan teknik airbrush. Warnanya grey titan matte agar kesan pesawat tempurnya kuat,” tambahnya.

Pindah ke bagian kaki-kaki, kedua peleknya kini menggunakan model jari-jari dengan ukuran 3 dan 5 inci yang kemudian dibalut ban dual-purpose dari Shinko.

Fariz/Otomotifnet
Silencer Harley-Davidson Sportster dicomot modelnya sangar menjulang di belakang Benelli BN600

Baca Juga: Benelli Patagonian Eagle Bergaya Bobber, Makin Cakep Pakai Ban Gambot