Toyota Hilux Facelift Mau Rilis, Hati-hati Dilumat Ford Ranger Ini

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 4 Juni 2020 | 14:45 WIB

Ford Ranger dimodif ala Ford F-150 dengan roda besar (Ivan Casagrande Momot - )

Sementara gril radiator benar-benar diubah ala gril F-150 yang lebih menganga dan agresif plus tambahan tiga lampu LED di atasnya.

Paultan.org
Gril Ranger diubah pakai gril jaring F-150 yang lebih besar
Modifikasi mobil ini juga sudah diberi banyak aksesori off-road seperti skid plate baru di bumper depan, lampu kabut LED, side step dengan aksen satin, kap mesin berventilasi, plus roda besar.

Pelek Ford Ranger ini dipilih model kipas yang nampak sangar dibalut warna hitam yang kontras dengan bodi mobil berkelir oranye kekuningan.  

Paultan.org
Modfikasi bagian belakang Ford F-150
Di belakang, tutup tangki BBM dibikin lebih mengecil, sementara bak truk mendapat sedikit sentuhan disisipi ducktail yang sporty.

Baca Juga: Ford Ranger Kena Sentuhan Hennessey, Jinjit 6 Inci Bertenaga 350 DK

Paultan.org
Beberapa Ford Ranger lain yang sudah dimodifikasi ala F-150
Sebagian besar panel pada konversi Ford Ranger TTN Hypersport ini kemungkinan terbuat dari polikarbonat atau fiberglass. Meski sayang tidak ada informasi terkait biaya modifikasi mobil ini.