Mobil James Bond Aston Martin DB5 Diproduksi Lagi, Lengkap dengan Fitur Aneh Penyemprot Asap dan Radar, Ada Kursi Lontarnya?

Gayuh Satriyo Wibowo - Minggu, 31 Mei 2020 | 19:43 WIB

Aston Martin DB5 James Bond diproduksi lagi (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Untuk menyesuaikan teknologi sekarang, radar tersebut diupgrade menjadi navigasi satelit.

Pasti sobat bertanya-tanya, apakah ada fitur pelat nomor yang dapat berputar seperti pada filmnya.

Youtube.com
Radar pada Aston Martin DB5 James Bond di FIlm Goldfinger

Katanya sih iya, hanya belum ada kejelasan apakah pelat nomor tersebut bisa dicustom atau tidak.

Meski begitu, tak semua fitur seperti mobil mata-mata tersebut disematkan di Aston Martin DB5 ini.

Sebut saja pisau penghancur ban dan senjata api yang ada di mobil tersebut.

Kan enggak lucu kalau tiba-tiba yang punya mobil nembakin roket dari lampu depan buat bubarin jalan yang macet. Hehe.

Aston Martin
Aston Martin DB5 James Bond

Menambahkan, melansir Nytimes.com, sebagai gantinya mobil ini dilengkapi dengan modifikasi suara seperti tembakan senapan.

Lalu ada juga penyemprot air sebagai pengganti penyemprot oli seperti yang ada pada mobil agen 007 itu.

Baca Juga: Luncurkan Tiruan Mobil James Bond 007, Anak-anak dan Dewasa Pasti Suka Aston Martin DB5 Versi Lego