"Penjualan sebenarnya bisa lebih tinggi lagi, namun terhambat pandemi Covid-19," tutur Jaya.
Lebih lanjut, Jaya mengatakan bahwa pihaknya telah menerapkan sejumlah strategi untuk menggenjot penjualannya selama masa pandemi Covid-19.
"Pertama, menggelar program test drive from home mobil MG serta Free Car Sanitizer Campaign. Konsumen yang berminat mengikuti program ini tinggal menghubungi dealer MG Andalan terdekat," papar Jaya lagi.
"Kami juga mendekati sejumlah konsumen lama dari merek yang pernah kami pegang," imbuhnya.
Baca Juga: Komparasi Pertama Compact SUV Terbaru, Kia Seltos EX+ VS MG ZS Ignite
Ia pun optimis MG Motor bakal memiliki prospek yang sangat cerah di Indonesia, dan merupakan salah satu merek legendaris yang sudah didirikan sejak 1924.
Selain itu, MG merupakan merek global SAIC yang dipasarkan di beberapa negara seperti Australia, Cina, dan Thailand, India dan tentunya di negara asalnya yakni Inggris.
Untuk memuluskan kiprahnya di Indonesia, Jaya mengungkapkan bahwa MG motor siap menambah jajaran produk baru di Indonesia.
Setelah meluncurkan MG ZS pada April 2020 kemarin, merek blasteran Inggris-China ini bakal melepas MG HS yang nantinya akan bermain di kelas mid size SUV.
Bahkan, MG Motor juga siap memasarkan SUV listrik murni berbasis baterai mereka di Tanah Air, yang mana model tersebut sudah diproduksi dan dipasarkan di beberapa negara lainnya di Asia.