Begal Sadis Beraksi Jelang Lebaran, Main Tebas Parang, Honda BeAT Melayang

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 24 Mei 2020 | 15:11 WIB

Ilustrasi begal bersenjata tajam (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Aksi kriminal jalanan yaitu begal bersenjata tajam kembali terjadi.

Kali ini, begal bersenjata beraksi di atas Jembatan Musi 4, Kelurahan 14 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu II, Kota Palembang.

Dilansir dari Sripoku.com, peristiwa tersebut menimpa M. Yirangga (21) dan diketahui Honda BeAT miliknya dirampas oleh begal.

Atas kejadian tersebut, Yirangga kemudian membuat laporan ke SPKT Polrestabes Palembang pada Sabtu (23/05/2020).

Baca Juga: Presenter Robby Purba Lagi Apes, Honda BeAT Miliknya Raib Digondol Maling, Ternyata Bukan Kali Pertama

Yirangga mengatakan, dirinya pada saat itu baru selesai bekerja dan sedang pulang menuju rumahnya.

Lalu, saat Yirangga melintasi Jembatan Musi 4, Kelurahan 14 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu II, dirinya dipepet tiga orang yang tak dikenal menggunakan motor.

"Pada saat kejadian, saya dipepet tiga orang tidak dikenal. lalu salah seorang pelaku langsung menebaskan senjata tajamnya ke tangan kiri saya sehingga saya jatuh bersama dengan motor saya," ujar Yirangga, Sabtu (23/05/2020).

Yirangga menambahkan, ketiga pelaku kemudian menghampiri dirinya yang terjatuh bersama motor miliknya.

Baca Juga: Polres Jayawijaya Catat Kasus Kriminalitas di Jalan Meningkat Selama Pandemi Corona, Begini Penanganannya

"Setelah saya terjatuh ketiga pelaku kembali menghampiri saya. Kemudian seorang pelaku kembali mengeluarkan sajamnya (senjata tajam). Karena saya takut, saat itu saya langsung melarikan diri dan menginggalkan motor saya," kata Yirangga.

Setelah Yirangga melarikan diri, ketiga pelaku tersebut langsung membawa motor korban yaitu Honda BeAT.

Yirangga mengungkapkan, dirinya tak bisa meminta tolong pada saat itu.

"Lokasi kejadian sangat sepi, mas. Karena pada saat kejadian tengah malam, sekitar pukul 23.20 WIB," ungkap Yirangga.

Baca Juga: Begal di Lampung Keluarkan Jurus Konyol Saat Kepergok Polisi, Pura-pura Polos dan Sungkeman dengan Petugas

Yirangga menuturkan, dirinya meminta tolong pada pengendara yang melintas di daerah tersebut untuk diantarkan ke rumahnya.

Akibat kejadian tesebut, Yirangga kehilangan satu unit Honda BeAT tahun 2018 warna hitam bernopol BG 3351 ACI.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Nuryono melalui Kepala SPKT Polrestabes Palembang, AKP Heri membernarkan adanya laporan dari Yirangga.

"Laporan sudah kami terima dan laporan polisi ini akan ditindaklanjuti oleh unit Reskrim," tutur AKP Heri.

Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul Begal Beraksi Tengah Malam di Jembatan Musi IV Palembang, Tangan Remaja Ini Dibacok, Motor Dirampas