Setelah Yirangga melarikan diri, ketiga pelaku tersebut langsung membawa motor korban yaitu Honda BeAT.
Yirangga mengungkapkan, dirinya tak bisa meminta tolong pada saat itu.
"Lokasi kejadian sangat sepi, mas. Karena pada saat kejadian tengah malam, sekitar pukul 23.20 WIB," ungkap Yirangga.
Yirangga menuturkan, dirinya meminta tolong pada pengendara yang melintas di daerah tersebut untuk diantarkan ke rumahnya.
Akibat kejadian tesebut, Yirangga kehilangan satu unit Honda BeAT tahun 2018 warna hitam bernopol BG 3351 ACI.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Nuryono melalui Kepala SPKT Polrestabes Palembang, AKP Heri membernarkan adanya laporan dari Yirangga.
"Laporan sudah kami terima dan laporan polisi ini akan ditindaklanjuti oleh unit Reskrim," tutur AKP Heri.
Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul Begal Beraksi Tengah Malam di Jembatan Musi IV Palembang, Tangan Remaja Ini Dibacok, Motor Dirampas