Jangan Disepelekan! Ini Akibat Jika Filter Udara Mobil Dibiarkan Kotor

Dylan Andika - Rabu, 13 Mei 2020 | 18:00 WIB

Filter udara mobil yang kotor (Dylan Andika - )

Filter udara yang terlalu kotor tidak dapat bekerja secara efektif, sehingga akan banyak partikel debu dan kotoran yang masuk ke dalam ruang pembakaran mesin.

carfromjapan.com
Ilustrasi filter udara pada mobil

(Baca Juga: Banyak yang Belum Paham, Ini Pengertian Open Filter di Mobil)

Partikel-partikel tersebut bersifat abrasif dan akan mengikis permukaan di dalam mesin, misalnya antara ring piston dengan dinding silinder.

Partikel kotoran tersebut kemudian juga dapat melewat ring piston dan masuk ke dalam crankcase.

Di dalam crankcase, kotoran akan bercampur ke dalam oli mesin dan disirkulasikan menuju bagian mesin yang lain, sehingga berujung pada keausan pada komponen yang lainnya juga.

Maka dari itu, sangat disarankan untuk mengganti filter udara sebelum benar-benar kotor, apalagi jika mobil dikendarai di area yang berdebu.