Saat dikonfirmasi, Kapolsek Balata AKP Jagani Sijabat membenarkan adanya tidak kejahatan tersebut.
"Korban sedang berada di rumah, tiba-tiba warga datang memberitahukan bahwa ada yang mencuri motor dinasnya yang terparkir di depan," jelas Jagani, dikutip dari Tribun-Medan.com.
Warga dan pihak berwajib mendapati Josua membawa gunting sebagai alat untuk mencungkil kunci KLX 150.
"Selain gunting, kita juga mengamankan beberapa barang bukti lain seperti Honda Vario dan sepasang sandal jepit berwarna putih," paparnya.
Josua sendiri adalah pengangguran yang bermukim di Jalan Tangki, Kelurahan Nagapita, Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar.
Atas aksi nekatnya ini, Josua diamankan lebih lanjut guna proses pengembangan tindak pidana pencurian yang ia lakukan bersama rekannya di Polsek Balata.
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Congkel Motor Pakai Gunting, Warga Balata Tangkap Dua Pelaku Curanmor di Asrama Polisi