Plus Minus Memilih Bajaj Pulsar Jadi Bahan Untuk Motor Custom

Yuka Samudera - Senin, 11 Mei 2020 | 15:10 WIB

Memilih Bajaj Pulsar menjadi bahan motor custom, cocok aja sob! (Yuka Samudera - )

GridOto.com - Berasal dari satu tanah kelahiran dengan TVS, Bajaj yang juga dari India,  masuk ke pasar Indonesia bermain di segmen motor naked.

Lewat Bajaj Pulsar 180, disusul Pulsar 220, hingga kongsinya dengan Kawasaki, Bajaj  akhirnya menyerah dengan gempuran dari motor-motor Jepang kebanyakan.

Namun bukan berarti kualitas motor Bajaj bisa dipandang sebelah mata. Apalagi tipe Pulsar, dengan bodi kokoh dan mesin yang dikenal tangguh hingga mulai jadi incaran para builder motor custom.

Bukan tanpa alasan kenapa sekarang mulai banyak motor-motor custom yang memakai basis dari Bajaj Pulsar sob.

Indian Autos Blog
Modifikasi Bajaj Pulsar 180 jadi Ducati Scrambler

"Meski motornya ngga terlalu banyak di pasaran motor bekas, harga yang ditawarkan kadang murah banget. Bahkan rata-rata dibawah Rp 10 jutaan," tukas Riki, punggawa Kojay Garage.

Eggak cuma harga jual bekasnya yang murah. Ada alasan lain kenapa Bajaj Pulsar bisa menjadi alternatif bahan motor custom selain Honda Tiger atau Yamaha Scorpio di kelasnya.