Pada video tersebut Baim mengatakan, ini motor yang paling mahal sudah datang.
"Ini yang nomor satunya nih, bagus kan," jelas Baim kepada para karyawan di kantor Bapau Family.
Baim menjelaskan jika ADV150 ini hadiah utama untuk para subscribernya.
"Kapan dibagikannya, nanti kita lihat. Semuanya dibagi-bagi saja," lanjut Baim.
Karena ada pekerjaan, Baim pun langsung pergi meninggalkan kantor Bapau Family.
"Nanti akan ada motor banyak kesini. Mudah-mudahan berkah buat kalian, saya hanya bisa bilang terimakasih," pungkasnya sambil pergi meninggalkan kantor.