"Jadi kita bikinin standar aja, kalau mau harga sekian, maka kita usahakan pakai part yang bukan premium tetapi tetap bagus kualitasnya. Kalau yang premium ya jangan ditanya mas hehe, pasti partnya premium semua. Biasanya sultan-sultan yang pesan hahaha," gelak Enggal.
Harga yang ditawarkan Enggal pun ternyata memiliki kisaran harga yang variatif.
"Untuk BMX (cub) bebas mas, mau mesin bebek sampai kita pernah buat pakai mesin MX (king) dan ninja 150. BMX cub rate terendah mulai Rp 13 jutaan sampai yang saat ini kami pernah buat menyentuh angka Rp 35 jutaan. Balik lagi, tergantung part yang digunakan," ujar Enggal.
Nah sobat punya gambaran kan budget berapa yang musti kalian siapkan untuk menebus satu BMX cub garapan Enggal Modified ini?