"Adalah nilai dan tanggung jawab Hyundai untuk membantu masyarakat dan lingkungan sekitar, terutama pada situasi yang tidak pasti ini. Peran Hyundai bukan hanya transportasi otomotif, tetapi kami juga memainkan peran penting dalam masyarakat," tutur Young Tack lagi.
"Sebagai perusahaan yang berdiri untuk kemajuan masyarakat, kami akan melakukan apa yang kami bisa untuk terusmendukung mereka yang berada di garis depan serta masyarakat dalam upaya melawan COVID-19," lanjutnya.
Untuk tahap pertama, Hyundai telah menyerahkan sebanyak 10 ribu baju APD secara langsung kepada BNPB.
Di mana upacara serah terima dilakukan di GRAHA Badan Nasional Penanggulanan Bencana-Jakarta Timur pada hari ini, Jumat (10/4/2020).
Sementara untuk 40 ribu set APD lainnya, termasuk 10.000 sarung tangan dan masker akan diberikan secara bertahap.
"Kami sangat menghargai upaya Hyundai yang telah menunjukkan empatinya untuk
mendukung kami serta tenaga medis Indonesia yang memiliki paparan risiko tinggi terhadap COVID-19 dalam memperoleh akses ke pasokan perlindungan medis," papar Zahermann Muabezi, selaku Kepala Biro Hukum, Organisasi dan Kerjasama BNPB.
"Donasi ini merupakan hal yang saat ini kami butuhkan untuk terus menyelamatkan nyawa, karena kami tidak dapat menghentikan pandemi ini tanpa melindungi tenaga medis terlebih dahulu. Hyundai, yang membantu kami dalam masa sulit ini, adalah mitra sejati dan teman bagi Indonesia," tutupnya.