Pengereman sendiri memakai kaliper Brembo empat piston radial monoblok di depan dan kaliper Nissin dua piston di belakang.
(Baca Juga: Triumph TR6R Untuk Balapan Flat Track, Rem Depan Langsung Dibuang)
Sementara untuk suspensi belakang kini menggunakan swingarm milik Triumph Daytona 675 dengan monoshock Ohlins TTX36.
Pindah ke bagian kokpit, sudah menunggu setang clip-on LSL dengan master rem Brembo RCS serta headlamp milik Triumph Bonneville T120.
Sebagai finishing, TooHard Motor Co. memberikan kelir serba gelap yang membuat motor ini semakin tampak sangar.
Alhasil, motor ini seperti replika Triumph Bobber namun dengan tampilan yang lebih keren.