Tentu bukan tanpa alasan Yamaha memilih pakai sasis tipe ini.
Yamaha ZR 120 ini dibekali mesin 2-tak satu silinder dengan kapasitas 119 cc berpendingin udara.
Mesin itu bisa merilis power sebesar 19,2 dk @ 8.500 rpm dengan torsi 16,1 Nm @ 8.000 rpm.
Power itu disalurkan ke roda belakang lewat transmisi 6-percepatan manual.
Tuh, lihat aja powernya deh.
(Baca Juga: Suzuki Filipina Rilis Motor Dual Purpose Berbasis Ayam Jago, Namanya Suzuki Raider J Crossover)
Power ZR 120 ini hampir setara dengan Yamaha All New R15 Sob.
Power Yamaha All New R15 ada di angka 19,04 dk @ 10.000 rpm, dan di Indonesia motor ini merupakan motor sport fairing 150 cc dengan power terbesar lho.
Bahkan untuk urusan torsi, All New R15 harus mengaku kalah karena torsinya cuma ada di angka 14,7 Nm @ 8.500 rpm.