Bagian belakang juga tak kalah tangguh dengan desain bumper baru yang dilengkapi dengan towing hook.
Tampilan belakang makin sporti dengan double muffler yang tertanam di sudut kanan dan kiri.
(Baca Juga: All New Mazda CX-30 Resmi Meluncur di Makassar, Harga Tembus Rp 500 Jutaan)
Tidak kalah penting ialah ubahan kaki-kaki dengan aplikasi Kaddis up coil spring.
Enggak luput bagian pelek juga diganti pakai Bloodstock 1 Piece ukuran 16 inci.
Menambah kesan sporti dan mendukung performanya di trek tanah dipakailah ban BF Goodrich AT ukuran 245/70R16.
Gimana sob, tertarik buat tampilan Mazda CX-5 jadi seperti ini?