Fabio Quartararo Kecewa dengan Hasil Tes MotoGP Qatar Hari Pertama

Nur Pramudito - Minggu, 23 Februari 2020 | 17:07 WIB

Hanya meraih posisi ke-, Fabio Quartararo, mengaku kecewa dengan hasil tes MotoGP Qatar hari pertama (Nur Pramudito - )

Ia sadar bahwa timnya harus segera berbenah sehingga bisa memperbaiki catatan waktunya pada hari kedua ataupun hari terakhir nanti.

(Baca Juga: Kenapa Honda Kasih Kontrak 4 Tahun Buat Marc Marquez?)

"Pada akhirnya, saya tidak pernah berharap bahwa saya akan mengatakan sangat senang dengan posisi delapan," kata Quartararo dilansir GridOto.com dari Speedweek.

"Tetapi hari ini tidaklah mudah, kami fokus bekerja pada kecepatan," sambung Quartararo.

"Kami harus mengambil langkah lain pada hari kedua. Tetapi performa motor tidak terlalu buruk pada motor, jadi ini sangat baik karena balapan pertama digelar di sini (Qatar)," pungkas Quartararo.