Nantinya, dengan program ini Pertamina berharap dapat lebih mengedukasi dan memberikan awareness kepada konsumen mengenai pentingnya menggunakan produk berkualitas, baik BBM, elpiji, maupun pelumas.
Selain itu, memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk menggunakan BBM dan elpiji Non-PSO agar subsidi lebih tepat sasaran.
"Program ini juga sejalan dengan Pergub Bali No.45 tahun 2019 tentang Bali Energi Bersih yang dicanangkan pemerintah. Program ini nantinya akan diselaraskan dengan Program Green Energy Movement yang sudah lebih dulu di-launching Desember 2019 kemarin," tambah Deny.
(Baca Juga: Pertamina Baru Turunkan Harga BBM, Diam-diam Shell Sudah Duluan, Ini Daftar Lengkapnya!)
Green Energy Movement adalah upaya Pertamina ikut aktif berpartisipasi menjaga wilayah Bali melalui penggunaan energi bersih dan ramah lingkungan.
Pertamina juga mengajak konsumen menggunakan BBM ramah lingkungan dengan mengikuti Program Berbagi Berkah MyPertamina.
Dengan mengikuti program ini, masyarakat dapat memiliki kesempatan memenangkan hadiah utama 1 Porsche Boxster, 46 motor, dan 62 pasang paket umroh.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Berbagi Berkah MyPertamina 2020 Resmi Dibuka, Pertamina Gandeng Komunitas Suzuki Ertiga Club Bali