Seperti Baru Keluar Pabrik, Honda CBX750 Jadi Cafe Racer Menawan

Fedrick Wahyu - Selasa, 28 Januari 2020 | 13:37 WIB

Honda CBX750 cafe racer namun dengan tampilan asli (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda CBX750 alias RC17 pertama kali diperkenalkan pada tahun 1984.

Dan motor ini sempat mengikuti balap ketahanan Suzuka 8 Hours untuk menunjukkan ketangguhan mesinnya.

Unik Edition Customs Motorcycles dari Portugal pun berkesempatan untuk merombak motor ini.

Motor keluaran tahun 1986 ini diberi nama 'Flavia' sebagia tribute untuk ibu dari sang pemilik CBX750 ini.

Soraia Pinto.
Tampangnya dibuat seperti baru keluar pabrik

Unik Edition merombaknya menjadi sebuah cafe racer namun tetap mempertahankan identitas dari CBX ini.

(Baca Juga: Cafe Racer Modern Honda CBX750 F, Buildernya Anggota Pemadam Kebakaran)

Ubahan pun dimulai dengan menggati kaki-kakinya menggunakan garpu depan upside down milik Kawasaki Ninja ZX9.