GridOto.com - Setelah sukses mencuri perhatian di ajang EICMA 2019 di Milan, Italia dengan memperkenalkan Tesi H2, kini Bimota bersiap-siap untuk memproduksi motor keduanya yang bernama KB4.
Bimota KB4 ini akan usung konsep sport retro yang dirancang untuk memikat generasi milenial yang suka dengan konsep sport retro.
Dilansir dari Motorplus-online.com, motor kedua Bimota ini akan segera diproduksi pada tahun 2020.
Namun tidak seperti Tesi H2 yang mencuri perhatian di ajang EICMA pada bulan November 2019, KB4 masih dalam bentuk gambar render dan video pendek di YouTube.
(Baca Juga: Kawasaki Mystery Ship: KZ1000 Turbocharger, Hanya Ada 2 di Dunia)
Bimota KB4 menjadi motor kedua, setelah Kawasaki membeli 49,9 persen saham Bimota pada akhir tahun lalu.
Dilansir dari motorcyclenews.com, Bimota bakalan memulai pra-produksi KB4 pada musim panas 2020.
Motor ini bakalan memakai mesin empat silinder 1.043 cc terbaru, yang sama seperti Kawasaki Ninja 1000SX 2020.
"Prototipe pertama dijadwalkan akan diuji selama musim semi 2020," kata Gianluca Galasso, bagian pers Bimota.