Toyota Yaris Baru Cuma Pakai 3 Silinder, Tapi Ada 'Rumah Keong', Dompleng Tenaga Sampai 250 dk!

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 24 Desember 2019 | 18:05 WIB

Toyota Yaris GR rencananya akan dipamerkan pada Januari 2020 (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Namun ada kenaikan kubikasi pada ruang pembakaran yang sebelumnya 1.500 cc menjadi 1.600 cc, lebih besar 100 cc.

Dengan mesin baru tersebut, Naohiko Saito, selaku Kepala Teknisi pembuatan Toyota Yaris GR memberikan kisi-kisi kemampuan mesin baru Toyota Yaris GR

"Sekitar 250 dk dan torsinya lebih dari 350 Nm," ujarnya dilansir dari Carsguide.com.au.

Carsguide.com.au
Toyota Yaris GR memiliki power lebih besar daripada yang sekarang

(Baca Juga: Toyota Yaris Terbaru Bakal Dipamerkan Bulan Januari Tahun Depan di Tokyo Auto Salon)

Mesin ini jika dibandingkan dengan Toyota Yaris sekarang tentu jauh lebih bertenaga.

Pasalnya dengan mesin 1.500 cc yang sekarang, Yaris hanya mampu mengeluarkan tenaga sebesar 106 dk dengan torsi 140 Nm.

Wah sangar juga ya sob update barunya, bakal dijual di Indonesia enggak ya?