GridOto.com - Tim Ferrari memastikan diri tidak akan main-main untuk melakukan persiapan demi kompetisi yang lebih baik di F1 musim 2020 mendatang.
Ferrari siap mengeluarkan dana mahal untuk mendesain mobil yang jauh lebih cepat.
Performa Ferrari selama F1 musim 2019 memang tergolong mengecewakan.
Mereka hanya bisa meraih tiga kemenangan sepanjang musim dan tidak bisa menyamai level dari Mercedes yang selalu stabil sejak F1 Australia.
(Baca Juga: Valtteri Bottas Ungkap Momen Terbaiknya Selama Gelaran F1 Musim 2019)
Tidak hanya musim ini, beberapa tahun sebelumnya Ferrari juga mengalami penurunan performa yang signifikan.
Terakhir kali, Ferrari merebut juara dunia F1 di tahun 2007 lewat tangan Kimi Raikkonen.
Untuk nomor konstruktor, mereka juga terakhir kali menjadi juara di tahun 2008.
Dengan puasa gelar yang sudah cukup lama, Ferrari tentu tidak ingin mengulangi performa yang buruk tersebut di musim depan.