"Selain pengenalan lini produk NGK busi, eduksi ini juga memberikan pengetahuan mendalam busi," ungkapnya kepada GridOto.com.
Antusias peserta cukup besar dan sesi tanya jawab membuat coaching clinic semakin mendekatkan mahasiswa Universitas Indonesia dengan NGK busi.
(Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Sebenarnya Kenapa Busi Racing Pakai Iridium)
Saat GridOto.com menanyakan salah satu peserta coaching clinic, Raditya yang juga pembalap gokart Universitas Indonesia.
Dirinya menyebutkan bahwa penyampaian materi mengenai busi sangat informatif.
"Materinya informatif sehingga memberikan pengetahuan lebih dalam mengenai busi dan penjelasan dasar-dasar busi, bangus banget si," ucap Raditya
Penutupan sesi coaching clinic, NGK busi juga memberikan doorprize menarik berupa topi, polo shirt dan voucher belanja.
Wah, banyak kasih ilmu nih sob.