Usai Resmi Gabung Tim Avintia Racing, Johann Zarco Ungkap Targetnya di MotoGP 2020

Nur Pramudito - Jumat, 13 Desember 2019 | 14:11 WIB

Pembalap Avintia Racing, Johann Zarco mengaku tidak ingin memasang target terlalu muluk-muluk di MotoGP musim 2020 (Nur Pramudito - )

"Setelah tahun yang sangat sulit, segalanya akan menjadi lebih baik," kata Zarco dilansir GridOto.com dari Speedweek.

"Kembali ke tujuh teratas, 10 teratas akan bagus. Untuk saat ini, lebih baik menetapkan tujuan yang lebih rasional daripada membidik podium atau kemenangan," sambung Zarco.

(Baca Juga: Misi Yamaha Kembalikan Kejayaan Valentino Rossi di MotoGP)

"Saya tahu Ducati punya motor yang kuat. Stabilitas ini akan memungkinkan saya untuk lebih fokus pada gaya membalap saya untuk mendapatkan kembali perasaan pembalap top," pungkas Zarco.